Ngopi Santuy #15: Serunya Kuliah Offline
Malang, LPM AQUA-Jumat (03/12/2021), Ngopi Santuy edisi kelima belas kali ini kembali dengan bahasan topik
spesial yang baru, yakni “Serunya Kuliah Offline” berbincang spesial
dengan narasumber kak Laurensi mahasiswa FPIK jurusan Agrobisnis Universitas
Brawijaya Angkatan 2018.
Kegiatan yang paling berkesan bagi kak Laurensi selama
kuliah diantaranya mengikuti kegiatan ospek prodi Agrobisnis dan juga asistensi
dalam praktikum. Menurut kak Laurensi momen paling berkesan yaitu praktikum Oseongrafi
dan praktikum Ekologi Perairan. Pengalaman terunik untuk kak Laurensi saat
kepanitiaan di pesisir. Kak Laurensi juga menuturkan rindu terhadap suasana
kampus.
Perbedaan kuliah offline dan kuliah online cukup
berbeda bagi kak Laurensi, karena untuk kuliah online bertemu tatap secara
virtual berbeda dengan kuliah offline yang bertatap muka secara
langsung, yang masing-masing mempunyai kelebihan dan kekurangan masing-masing. Kak
Laurensi juga menyarankan kegiatan yang dapat diikuti mahasiswa diantaranya
kepanitiaan, asisten praktikum, BEM, dan sebagainya.
Kak Laurensi berpesan untuk menyiapkan diri dalam kuliah offline dan bersosialisasi untuk menambah jejaring pertemanan. Tips dan Trik dalam perkuliahan dari kak Laurensi yaitu mengingat tujuan utama dalam kuliah dan menikmati serta semangat dalam setiap kegiatan perkuliahan. (anw)
Komentar
Posting Komentar