Kolaborasi Simpul Brawijaya Wujudkan Kemeriahan Pembukaan Raja Brawijaya 2024
Malang, LPM AQUA-(12/08/24) Rangkaian Acara Jelajah Almamater Universitas Brawijaya yang selanjutnya disebut RAJA Brawijaya merupakan agenda tahunan yang dilaksanakan untuk menyambut mahasiswa baru. Upacara penerimaan mahasiswa baru di lapangan rektorat ini dilakukan sebagai awal pembuka dari seluruh rangkaian RAJA Brawijaya 2024. Pada tahun ini, kegiatan pengenalan kehidupan kampus bagi mahasiswa baru (PKKMB) diikuti oleh sebanyak 14.821 orang mahasiswa baru, terdiri dari 5.851 mahasiswa baru putra dan 8.970 mahasiswa baru putri.
Sumber: Dokumentasi AQUA
Aradhana 62, sebutan bagi mahasiswa baru Universitas Brawijaya tahun 2024, turut serta mengikuti kampanye sosial Save The World and Humanity yang menjadi salah satu rangkaian acara. Mahasiswa baru diajak menyanyikan lagu berjudul Heal The World karya Michael Jackson dengan mengibarkan bendera negara Palestina di tangan kiri mereka dan bendera Indonesia di tangan kanan. Tindakan simbolis ini menggambarkan dukungan terhadap perdamaian dunia dan keprihatinan terhadap isu-isu kemanusiaan, khususnya yang berkaitan dengan Palestina.
Sumber: Dokumentasi AQUA
Sesuai dengan Tema RAJA Brawijaya 2024 yang disampaikan oleh Dr. Setiawan Noerdajasakti, S.H., M.H. selaku wakil rektor bidang kemahasiswaan, alumni, dan kewirausahaan mahasiswa dalam sambutannya, “Membangun Karakter Mulia dan Inovasi Hijau Menuju Indonesia Emas 2045”. Pengenalan jajaran pimpinan yang ada di Universitas Brawijaya baik dari bidang kemahasiswaan, alumni, dan kewirausahaan, bidang akademik, dan bidang keuangan menjadi rangkaian selanjutnya. Hal ini disampaikan untuk memberi gambaran kepada mahasiswa baru terkait bagaimana mahasiswa nantinya dapat menjalani perkuliahan dengan sarana dan prasarana yang telah disediakan oleh Universitas Brawijaya.
Seluruh rangkaian pembukaan penerimaan mahasiswa baru pada kegiatan RAJA Brawijaya 2024 berjalan begitu meriah. Penampilan dari berbagai UKM (Unit Kreatifitas Mahasiswa) Universitas Brawijaya membentuk simpul kesatuan pertunjukan yang mampu menambah kemeriahan pada kegiatan kali ini. Meskipun dilaksanakan secara hybrid, namun pelaksanaan upacara penerimaan mahasiswa baru Universitas Brawijaya ini dinilai sukses dan meriah.
Penulis: Primanita Dewi
Kontributor: Sitti Aisyah dan Ruth Febe Maryeta
Komentar
Posting Komentar