Bina Talenta Unggul Pelajar Milenial di Bidang Riset Inovasi Menuju Indonesia Emas 2045
Malang, LPM AQUA-(13/08/24) Pengenalan kehidupan kampus bagi mahasiswa baru (PKKMB) terus berlanjut, Universitas Brawijaya menyajikan berbagai materi pendukung yang dapat mengembangkan karakter dan potensi mahasiswa baru. Mulai dari mengenai talenta riset inovasi hingga nilai-nilai ke-Brawijayaan diberikan pada kegiatan RAJA Brawijaya 2024 hari ke-dua.
Pengarahan mahasiswa ke bidang riset dan inovasi didukung penuh oleh universitas Brawijaya, melalui pembekalan materi dasar untuk menyemai bibit talenta mahasiswa agar mampu melakukan riset dan selalu berinovasi melalui skema mobilitas periset. Sesuai yang disampaikan oleh Raden Arthur Ario Lelono, Ph.D., selaku Direktur Manajemen Talenta Badan Riset Inovasi Nasional (BRIN), bahwa Pemerintah Indonesia meluncurkan berbagai program strategis untuk membina talenta unggul di bidang riset dan inovasi, sebagai bagian dari persiapan menuju Indonesia Emas 2045.
Sumber: Dokumentasi AQUA
Kerjasama antara Bappenas, Kemendikbud Ristek, dan Kementerian Agama, merancang program-program ini untuk memberdayakan pelajar milenial yang berjumlah sekitar 52 juta, dengan fokus pada pengembangan kompetensi sejak dini hingga tingkat pendidikan tertinggi. Inisiatif seperti Magang Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dan Beasiswa LPDP-BRIN, yang menargetkan bidang strategis seperti teknologi nuklir dan luar angkasa. Dalam kesempatan ini, bapak Raden Arthur Ario Lelono, Ph.D. juga menawarkan kesempatan bagi mahasiswa baru Universitas Brawijaya untuk terlibat dalam riset dan mendapatkan dukungan penuh untuk melanjutkan pendidikan mereka.
Melalui manajemen talenta nasional yang terstruktur, dalam kegiatan RAJA Brawijaya 2024 ini berharap dapat melahirkan generasi inovator yang tidak hanya berprestasi di tingkat nasional, tetapi juga mampu bersaing di kancah internasional. Dengan berbagai skema yang tersedia, pelajar dan mahasiswa Indonesia khususnya Ardhana 62 didorong untuk terus mengasah kemampuan mereka, dengan tujuan akhir mencetak talenta-talenta unggul yang siap berkontribusi dalam pembangunan nasional dan meraih prestasi global, seperti Nobel Prize.
Penulis: Alifyah Nayla ‘Azza dan Primanita Dewi
Komentar
Posting Komentar